Nasional

Nasional

Hunian Keluarga Sar'i Butuh Perhatian Pemerintah

Friday, 8 September 2023

/ by Angkara News

 


Angkaranews.com - Keluarga Sar'i Supendi warga Kampung  Bitungratna RT 04 RW 02, Desa Bitungsari, Ciawi, Kabupaten Bogor. tinggal di hunian tidak layak. 

Pasalnya, bangunan rumah yang di huninya itu terlihat cukup memprihatinkan. Tak hanya tengah rumah kondisi dapur serta kamar mandi kondisinya  sudah miring bahkan sudah  pada bocor apa bila turun hujan.

Dikatakan tetangganya Rudy, bahwa rumah keluarga Sar'i Supendi perlu adanya perhatian dari pemerintah. Sebab, kondisi rumah tersebut sudah tidak layak untuk dihuni. 

Bukan tanpa alasan, kata dia, Sar'i Supendi hidup satu rumah dengan anak-anak nya dalam empat keluarga juga sangat sulit mencari pekerjaan. 

"Tidak kemampuan keluarga nya. Keluarga tidak mampu memperbaiki rumah. Karena tidak mempunyai pekerjaan, sehari-harinya pak Sar'i hanya mengurus kebun punya orang tetapi tidak punya gaji sedikit pun," jelasnya. Beberapa waktu lalu. 

Dia berharap, pemerintah dapat memberikan bantuan untuk perbaikan hunian dan lapangan  pekerjaan keluarga Sar'i Supendi tersebut.

"Saya berharap pemerintah dapat memberikan bantuan perbaikan untuk keluarga ini, agar dalam aktivitas di rumahnya tidak dengan penuh kekhawatiran terjadi yang tidak diinginkan," pungkasnya.  




No comments

Post a Comment

Don't Miss
Copyright © 2023 Angkara News